PERUSAK IMPIAN

 


Siapakah perusak impian kita yang sesungguhnya..? Kabar baiknya, dia bukan orang terdekat kita, bukan lingkungan kita, bukan pula pihak luar.

Orangnya sangat kita kenal... begitu baik kita mengenalnya sampai-sampai dia selalu membersamai hidup kita, mulai bangun tidur hingga tidur kembali, kemana pun kita melangkah, dia pasti ikut melangkah, ketika kita sedih dia ikut sedih, ketika kita gembira dia ikut gembira, ketika kita marah dia ikut marah, ketika kita merasa bahagia dia ikut merasa bahagia, ketika kita merasa putus asa, dia pun ikut merasa putus asa... pokoknya dia adalah teman sejati kita yang paling setia, tidak akan pernah meninggalkan kita untuk selama-lamanya. Bahkan dia hanya akan meninggalkan kita ketika maut menjemput kita.

Akan tetapi masalahnya, dia adalah perusak terbesar impian kita. Dialah perusak yang sesungguhnya masa depan terbaik kita. Kita tidak akan mampu untuk melawannya ketika kita tidak memiliki kesungguhan untuk mau melawannya. Namun kabar gembiranya: kita mampu untuk melawannya karena orang tersebut begitu dekatnya dengan diri kita, hingga kita ikut bernafas dengannya ~berarti dia hidup bersama dengan kita selama kita hidup di dunia ini.

Sudah semakin penasaran dengan orang tersebut..?? Hehehe, sebentar lagi saya akan membocorkan siapakah yang dari tadi kita bicarakan. Orang tersebut tidak lain dan tidak bukan, yaitu diri kita sendiri... iya, orang tersebut adalah diri kita sendiri. Dialah penyebab utama kehidupan kita saat ini karena Tuhan mengatakan: "Aku tidak akan mengubah nasib suatu kaum apabila kaum tersebut tidak mau mengubah sendiri nasib mereka."

Tips-Tips agar kita bisa menjadi pengendali kehidupan yang kita inginkan

  • Hiduplah dalam impian yang kita inginkan saat ini juga..! Semakin kita menundanya, semakin kita jauh dari impian yang kita inginkan.
  • Impian yang 'dihidupkan' membuat Tuhan yakin untuk mewujudkannya bagi kita, karena Tuhan sesuai dengan prasangka hamba-Nya, maka pastikan kita memiliki prasangka terbaik.
  • Lakukan poin pertama dan kedua secara konsisten tanpa jeda, agar realitas kita akan menyesuaikan dengan impian yang kita miliki saat ini.

 

 

Komentar