OPEN YOUR MIND

 

Manusia yang merugi adalah manusia yang menutup dirinya dari nasihat, akibat merasa diri paling pintar, merasa diri paling benar, merasa diri tahu segala jawaban yang dibutuhkan dalam kehidupannya. Namun ia tidak sadar bahwa sesungguhnya SANGAT sedikit yang ia ketahui dan pahami dalam hidup ini.

Terbukti banyak orang berkeluh kesah akan kehidupannya yang tidak sesuai dengan harapannya ~seperti jalan di tempat, tidak berprestasi. Padahal kalau kita mau membuka hati kita sedikit saja dengan nasihat, maka manusia baru akan menyadari bahwa mereka adalah mahluk yang tidak tahu segalanya.

Manusia memiliki banyak keterbatasan dalam dirinya untuk memenuhi segala hajat hidupnya sendiri, maka manusia pun harus membuka diri untuk manusia lainnya untuk saling melengkapi. Akan tetapi sangat disayangkan apabila kita baru menyadarinya ketika 'mentok' (menemui tembok tebal yang menghalangi aktivitas ataupun kesuksesan kita), yaitu ketika kita sudah tidak berdaya akan kerasnya kehidupan ini, sehingga kesadaran membutuhkan manusia yang lainnya baru membuka mata hatinya.

Apabila manusia menutup dirinya dari manusia lain, maka ia secara otomatis menutup dirinya dari ketidaktahuannya akan kelemahan yang ia miliki, sehingga tak ada satu pun manusia lain dapat mengingatkannya. Tak mengherankan sampai kapan pun masalah yang mendera dirinya tidak akan ada solusi yang dapat mengatasinya, karena manusia buta akan ketidaksempurnaannya.

Tips-Tips agar kita selalu menjadi manusia yang open mind

  • Sadarilah manusia adalah makhluk yang jauh dari kata sempurna karena terbukti manusia masih membutuhkan manusia yang lain dalam memenuhi hajat hidupnya.
  • Manusia diciptakan Tuhan dengan memiliki potensi berupa bakat dan minat yang berbeda-beda satu dengan yang lainnya, oleh karena itu manusia membutuhkan manusia yang lain untuk saling melengkapi kekurangannya.
  • Manusia cerdas adalah manusia yang selalu mau mendengar nasihat dari manusia lain, karena dia menyadari keterbatasan yang ada dalam dirinya, dan membutuhkan nasihat dari manusia lainnya untuk mengisi apa yang tidak diketahuinya. 


 

Komentar